Info Islam

Palestina Kembali Siapkan Draft Anti Distrik Zionis di PBB

Sekjen Komite Eksekutif Organisasi Pembebasan Palestina (PLO), mengatakan berkas perkara distrik Zionis akan dilimpahkan kembali ke Dewan Keamanan PBB.

Dalam wawancaranya dengan radio Voice of Palestine, Rabu (27/4/2016), Saeb Erekat menuturkan jika pembicaraan saat ini Komite Khusus PBB untuk Palestina (UNSCOP) mencapai tahap akhir, maka sebuah draft resolusi tentang larangan pembangunan distrik Zionis akan dibawa ke Dewan Keamanan.

Menanggapi laporan media yang menyebut ada penundaan dalam penyerahan draft tersebut ke Dewan Keamanan, Erekat menerangkan bahwa sejauh ini belum ditentukan tanggal penyerahannya sehingga mereka berbicara tentang penundaan.

Berdasarkan hukum internasional, pembangunan pemukiman Zionis di wilayah pendudukan merupakan tindakan ilegal. Israel ingin mengubah struktur demografi di Palestina pendudukan yang menguntungkan dirinya.

Sumber : www.indonesian.irib.ir

Komentari Artikel Ini

comments

https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js
%d blogger menyukai ini: