Info Islam

UEA tak Berhak Wakili Suara Rakyat Palestina

Buletinmitsal.com – Pemimpin Otorita Ramallah Palestina mengatakan, Uni Emirat Arab atau negara manapun tidak berhak berbicara atas nama rakyat Palestina.

Stasiun televisi Al Jazeera, Minggu (16/8/2020) melaporkan, Mahmoud Abbas dalam kontak telepon dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron menuturkan, setiap negara Arab yang melakukan langkah serupa UEA, akan menghadapi sikap sama seperti yang diterima Abu Dhabi.

Duta Besar Otorita Ramallah, Essam Masalha juga dikabarkan sudah kembali ke Ramallah dari UEA.

Amerika, UEA dan Israel dalam pernyataan bersamanya hari Kamis (13/8) mengumumkan telah mencapai kesepakatan pemulihan hubungan antara UEA dan Israel.

sumber : parstoday

Komentari Artikel Ini

comments

%d blogger menyukai ini: