Buletinmitsal.com – Jet tempur rezim Zionis Israel Kamis dini hari (2/5) menyerang salah satu pangkalan muqawama Palestina di utara Jalur Gaza.
Pusat Informasi Palestina melaporkan, satu jet tempur F-16 Israel menembakkan dua roket ke arah pangkalan muqawama Palestina di utara Jalur Gaza.
Hanya beberapa menit kemudian, jet tempur Israel lainnya kemudian juga menyerang pangkalan tersebut. Serangan ini tidak menimbulkan korban jiwa.
Rezim Zionis Israel dengan klaim palsu senantiasa melancarkan serangan udara ke berbagai wilayah Jalur Gaza dan juga menembaki kawasan ini dengan artileri.
Israel sejak tahun 2006 memblokade Jalur Gaza dan mencegah masuknya kebutuhan primer warga ke wilayah ini.
sumber : Parstoday