Renungan

Beberapa Nash dan Riwayat Tentang Shalawat

Dengan Asma Allah yang Mahakasih dan Mahasayang

“Sesungguhnya, Allah dan para malaikat-Nya bershalawat atas Nabi.

Wahai orang-orang yang beriman! Bershalawatlah kalian kepadanya

dan ucapkanlah salam sejahtera padanya.”

(QS. Al-Ahzab : 56)

“Di mana saja kalian berada maka bershalawatlah padaku,

karena shalawat kalian akan sampai padaku.”

(Rasulullah SAW)

“Shalawat kalian padaku merupakan cahaya di atas shirat.”

(Rasulullah SAW)

“Siapa yang bershalawat padaku dengan sebuah tulisan,

maka para malaikat akan memohonkan ampun dari Allah

untuknya selama tulisan tersebut masih ada.”

(Rasulullah SAW)

“Orang yang paling kikir adalah orang yang tidak

bershalawat padaku di saat namaku disebut di sisinya.”

(Rasulullah SAW)

“Setiap doa akan terhalang kecuali dia bershalawat

atas Nabi SAW dan keluarganya.”

(Imam Ali bin Abi Thalib Kw)

“Seberat-berat (amal) timbangan di hari kiamat adalah

Shalawat atas Nabi dan keluarganya.”

(Imam Ja’far Shadiq)

Dengan rahmat-Mu

Wahai Yang Paling Pengasih dari segala yang mengasihi

          Ya Arhamar Rahimin

Komentari Artikel Ini

comments

https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js
%d blogger menyukai ini: