Rasulullah SAW bersabda :
“Keutamaan Al-Quran atas seluruh kalam (perkataan) seperti keutamaan Allah
Atas makhluk-Nya.”
Imam Ali Kw berkata :
“Aku wasiatkan kepada Anda Al-Quran, maka jadikanlah ia petunjuk dan Pemimpinmu.”
**Keutamaan Membaca Al-Quran
Rasulullah SAW bersabda :
“Paling utamanya ibadah umatku adalah membaca Al-Quran.”
“Ahli Al-Quran adalah hamba-hamba terbaik dan khusus Allah SWT.”
“Jika salah seorang darimu suka berdialog dengan Tuhannya, maka bacalah Al-Quran.”
Imam Ali Kw berkata :
“Membaca Al-Quran akan membuahkan iman.”
Imam Ja’far Shadiq berkata :
“Barangsiapa membaca Al-Quran sedangkan dia adalah pemuda mukmin,
Al-Quran akan mendarah-daging pada dirinya dan Allah menjadikannya
bersama para nabi yang mulia dan penuh kebaikan.”
**Keutamaan Mendengarkan Bacaan Al-Quran
Rasulullah SAW bersabda :
“Ketahuilah bahwa orang yang rindu kepada Allah, hendaklah mendengarkan kalam Allah.”
“Barangsiapa mendengarkan satu ayat dari kitab Allah, ditulis baginya kebaikan
yang berlipat ganda, dan siapa yang membaca satu ayat dari kitab Allah, baginya
sebuah cahaya di hari kiamat.”
**Keutamaan Belajar – Mengajar Al-Quran
Rasulullah SAW bersabda :
“Sesungguhnya Al-Quran ini adalah jamuan Allah, maka pelajarilah jamuan ini semampumu.”
“Sebaik-baik kamu adalah yang mempelajari Al-Quran dan mengajarkannya.”
**Perintah, Merenungkan (tadabbur) Al-Quran
Allah SWT berfirman :
“Maka tidakkah mereka menghayati Al-Quran, ataukah hati mereka sudah terkunci?”
Imam Ali Kw berkata :
“Tidaklah terdapat kebaikan dari suatu ilmu yang tidak dipahami dengan benar,
tidak ada kebaikan dalam bacaan yang tidak diringi dengan tadabbur, dan
tidak ada kebaikan dalam suatu ibadah yang tidak diringi dengan pemahaman yang benar.”
Imam Ali bin Husain berkata :
“Ayat-ayat dalam Al-Quran merupakan gudang dari ilmu pengetahuan, setiap
kali engkau membuka gudang tersebut hendaklah engkau mengambil pelajaran
darinya.”
